Mengenal Lebih Dekat Kacang Hijau MlatenMania.com - Kacang hijau ( Vigna radiate L. ) merupakan tanaman kacang-kacangan yang banyak ditanam oleh petani di Indonesia. Kacang hijau merupakan tanaman palawija yang memiliki banyak varietas dan merupakan salah satu komoditi yang penting karena menghasilkan bahan pangan Tanaman kacang hijau merupakan tanaman berumur pendek (60 hari) setelah masa tanam. Tanaman kacang hijau tumbuh dengan ukuran yang cukup pendek, memiliki akar tunggang, batang dengan cabang yang kecil dan tegak, berbulu, berwarna hijau dan kecoklatan, daun majemuk dengan tiga helai daun pertangkai, bunga yang berbentuk seperti kupu-kupu dan buah yang berbentuk polong. Biji atau buah dari tanaman kacang hijau ini berbentuk bulat dengan berat setiap butirnya biasanya sekitar 0,5 mg-0,8 mg serta memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan tanaman kacang yang lain seperti kedelai dan kacang tanah. Klasifikasi Kacang Hijau Kingdom : Plantae Divisi : Spermatophyta Subdivisi : Angiospermae Kelas : Dicetyledonae Bangsa : …