MlatenMania.com - Buah gayam (inocarpus fagiferus) adalah sejenis pohon anggota suku polong-polongan (Fabaceae) yang dapat tumbuh setinggi 20 sampai 30 meter, nama lainnya adalah gatep. Buah gayam berjenis polong berbentuk ginjal dan tidak pecah dengan kulit buah yang keras. Buah gayam mempunyai 1 buah berbentuk gepeng. Pohon Gayam merupakan salah satu jenis tanaman keras, tekstur buah gayam relatif keras, tidak mempunyai bakal buah seperti buah umumnya, biji buah gayam juga bergetah, apalagi dilapisi oleh kulit luar yang keras. Ketika mentah kulit buah berwarna hijau dan menjadi kuning atau kecoklatan ketika masak. Tinggi pohon gayam mampu mencapai 30 meter dengan diameter batang mencapai 65 cm. Batang pohon gayam sering kali beralur tidak teratur, kadang-kadang berakar banir, dengan percabangan merunduk. Berbagai bagian dari pohon gayam dapat dimanfaatkan. Mulai dari biji hingga akarnya. Daging buah gayam berpotensi sebagai sumber pangan karena mengandung karbohidrat, sehingga dapat diolah sebagai keripik dan tepung. Dagingnya bisa menjadi alternatif sumber pangan pada kondisi panceklik.
Pada saat ini pohon buah gayam tersebar luas di wilayah Indonesia yang meliputi pulau Jawa, Bali, Kalimantan, Sumatera, Lombok dan sebagian semenanjung Malaya. Pohon ini biasanya ditanam sebagai peneduh pekarangan, ketika mentah kulit buah berwarna hijau dan menjadi kuning atau kecoklatan ketika masak. Buah gayam yang telah tua dan masak tidak dapat dimakan langsung. Buah dari Inocarpus fagiferus ini sebelum dimakan harus dikupas dulu dari kulitnya dan direndam air kemudian direbus atau dikukus atau dibakar. Selama ini buah gayam dikonsumsi secara sederhana yaitu hanya dengan merebus buahnya yang tua kemudian dikonsumsi. Buah gayam yang telah dimasak ini dikonsumsi sebagai makanan ringan. Buah gayam dapat juga dijadikan produk olahan emping (keripik gayam). Akan tetapi tanaman yang satu ini jarang dibudidayakan. Umumnya mereka tumbuh liar di daerah rawa-rawa atau tepi sungai, dari sebagian masyarakat cara pengolahan buah gayam yang cenderung monoton yaitu dengan cara di rebus dan dikukus saja sehingga membuat buah gayam kurang di minati. Selain itu juga dirasa minimmnya pengetahuan manfaat pohon gayam memicu seringnya pohon ini ditebang oleh masyarakat padahal buah gayam mengandung unsur-unsur gizi yang cukup tinggi dan dapat diolah menjadi produk setengah jadi seperti tepung. Kandungan gizi tepung gayam tidak jauh berbeda dengan tepung terigu protein rendah. Berikut merupakan perbandingan kandungan gizi dari tepung gayam dan tepung terigu protein rendah:
Kandungan Gizi Tepung Gayam dan Tepung Terigu dalam 100 gr
Zat Gizi | Tepung Gayam | Tepung Terigu Protein Rendah |
---|---|---|
Air | 9,86 | 12 |
Abu (g) | 1,95 | 1,60 |
Lemak (g) | 2,95 | 1,3 |
Protein (g) | 8,87 | 8,9 |
Karbohidrat (g) | 86,32 | 77,3 |
Serat Kasar (g) | 7,10 | 2,7 |
Energy (kkal) | 407 | 365 |
Berdasarkan tabel diatas jumlah kandungan protein dan karbohidrat antara tepung terigu dan tepung gayam tidak terlalu jauh. berdasarkan Departemen Kesehatan RI (2005), tepung terigu per 100 gr mengandung air 12 g, abu 1,60 g, lemak 1,3 g, protein 8,9 g, karbohidrat 77,3 g, serat kasar 2,7 g, energi 365 kal. Maka dapat disampaikan bahwa tepung gayam dapat digunakan untuk subtitusi tepung terigu dalam pembuatan kue yaitu kue nastar, karena kadungan yang tidak berbeda jauh maka tepung gayam bisa disubtitusi 100%.
Klasifikasi Tanaman Gayam
Adapun klasifikasi dari tanaman gayam adalah sebagai berikut:
Kerajaan : Plantae
Subkerajaan : Tracheobionta
Superdivisi : Spermatophyta
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Subkelas : Rosidae
Ordo : Fabales
Famili : Fabaceae
Genus : Inocarpus
Species : Inocarpus fagiferus Forst
Taksonomi Tanaman Gayam
Inocarpus fagifer termasuk kedalam famili Fabaceae. Tumbuhan ini berbentuk pohon, dengan tinggi mencapai 20 m, diameter kanopi sekitar 15-16 m. Kayunya bermanfaat untuk membuat perlengkapan rumah seperti tempat tidur. Daun gayam berwarna hijau tua, letak anak daunnya berselang-seling. Buah gayam yang muda bewarna hijau dan setelah tua berubah warna menjadi hijau kekuningan. Buahnya bulat berbentuk lempeng dengan ketebalan sekitar 1-2 cm. Kulit buah memiliki urat yang jelas, kulit bijinya berserat, dalam biji terdapat daging biji atau endosperm. Pohon yang sudah dewasa berumur 10-15 tahun dapat menghasilkan lebih dari 1000 buah setiap tahun per satu pohon.
Demikian artikel mengenai Mengenal Lebih Dekat Buah Gayam, mudah-mudahan bermanfaat untuk kita semuanya. Sekian dan terimakasih.
Komentar0
Tinggalkan komentar Anda disini: